Generasi Baru Mesin Multifungsi HP Pagewide 77750dn

Apa yang terlintas dipikiran kita kalau dengar printer inkjet ? Hasil luntur kalau kena air, lambat, resolusi rendah, tinta blobor atau head sering mampet dan sebagainya. Tapi tidak dengan mesin generasi baru multifungsi HP Pagewide 77750dn series. Kenapa ? Hasil tidak luntur walau terkena air dengan kecepatan print dan resolusi yang tinggi. Karena admin sendiri yang membuktikannya alias bukan hoax. Kami belum lama ini pasang 2 unit mesin yang awalnya juga coba-coba untuk membuktikan apa yang dikatakan oleh marketingnya.

Teknologi yang dibawa juga cukup canggih dibandingkan dengan tipe2 lain yang selama ini kami pakai. Ada direct wifi untuk koneksi ke mesin tanpa memerlukan router lagi, hanya saja masih terbatas untuk 5 client yang terkoneksi secara bersamaan. Tampilan display sudah layar lebar, semua touchscreen jadi jangan cari-cari tombol lain. Sudah seperti pakai handphone android.

Tinta berbentuk cartridge dengan tipe pigmen, yang tentunya ada 4 warna dengan kapasitas yang cukup besar, 6000 untuk warna dan 8000 untuk hitam ( cartridge starter ). Kualitas hasil cukup bagus untuk kelas tinta cair. Jangan bandungkan dengan yang menggunakan sistem laser/tinta serbuk ya …. Karena seperti yang kita ketahui yang namanya cair pasti ada sebagian yang menyerap ke kertas sedangkan serbuk karena ada kandungan plastik pasti lebih glossy.

Untuk mendukung kecepatan, sistem print head nya tidak seperti printer2 inkjet lain. Dimana printhead pada mesin ini statis (diam) tidak bergerak kiri-kanan. Admin sendiri belum explore bagaimana bentuknya, tetapi bisa diperkirakan pasti sepanjang lebar ukuran kertas A3 ( ukuran maksimal print ). Jadi kecepatan print sama dengan kecepatan printer laser.

Koneksi yang tersedia lengkap, ada network baik dengan kabel LAN maupun Wifi , juga ada USB. Untuk direct wifi, mesin sendiri akan broadcast SSID yang bisa kita koneksikan ke perangkat kita, baik komputer atau handphone. Print dan Scan ke usb flashdisk juga tersedia.

Untuk lebih lengkap informasinya, silahkan browsing spesifikasi dan brosurnya di web site HP langsung ya …